Kolam berenang salah satunya. Wisata ini merupakan pilihan alternatif bagi wisatawan yang rumahnya jauh dari perairan seperti sungai, pantai ataupun danau.
Bagi yang hobby renang, kolam berenang menjadi tempat pavorite untuk meregangkan otot, membakar kalori, dan melatih pernafasan. Fasilitas yang lengkap serta kualitas air yang bersih membuat kolam berenang menjadi idola pecinta air.
Kali ini penulis akan membahas dua kolam berenang yang ada di kota Depok. Yaitu ; Waterpark Putri Duyung dan Wisata Air Pasir Putih, Depok, Jawa Barat.
Sebelum membahas perbedaannya, penulis akan jelaskan spesifikasi masing-masing Kolam.
Putri Duyung Waterboom
Kolam berenang putri duyung terletak di Jl. Bungsan No. 50, Bedahan, Kec Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat. PDW berdiri pada tahun 2020 dan buka pukul 08:00 pagi sampai dengan pukul 16:00.
Kelebihan ;
Kolam renang ini memiliki 4 jenis kolam, yaitu; kolam dewasa, kolam ombak, kolam bayi, dan kolam-kolam anak. Ada juga fasilitas lain seperti; ember tumpah, perosotan, dan lain sebagainya.
Ketika pengunjung masuk ke pintu utama, maka fasilitas pertama yang ditemui adalah toko-toko perlengkapan berenang mulai dari baju renang, ban renang, balon, kacamata, bola, sayap kaki dan masih banyak lagi.
Di ujung kolam juga terdapat masjid sehingga pengunjung kolam bisa melaksanakan sholat wajib sembari berlibur dan berenang.
Di sebelah toko-toko alat renang terdapat pondok-pondok kecil yang bisa dipakai pengujung untuk istirahat dan juga bisa berlindung dari cahaya matahari.
Salah satu yang terbaik dan menjadi kelebihan kolam ini adalah adanya kolam ombak, tentunya ini menjadi wahana yang paling disukai pengunjung karena ayunan ombaknya benar-membuat terbuai.
Kolam ombak menjadi obat bagi pengunjung yang rindu akan deburan ombak pantai namun tidak kesampaian. Ombak di Putri duyung mirip dengan ombak yang ada di Atlantis Ancol. Jadi, bagi yang mungkin berat ke Atlantis bisa coba wahana ombak di PDW ya.
Kekurangannya;
Kurangnya taman dan pepohonan. Sembari menunggu saudara, teman, atau anak berenang pengunjung bisa santai di tempat yang adem dan sejuk. Namun, di DPW mungkin agak sedikit kecewa karena lahan hijaunya sedikit. sekitar 85% area kolam benar-berbentuk kolam dan lantai semen/keramik.
Info selengkapnya; putriduyungwaterboom.com
Taman Wisata Pasir Putih
Sesuai namanya kolam renang ini memang mengusung taman dan kolam untuk memanjakan pengunjung.
Taman Wisata Pasir Putih terletak di Jl. Garuda Raya, No.1, RT 01 RW 07, kelurahan Pasir Putih, Sawangan, Depok. Jawa Barat.
Jarak kolam Renang TWPH tidak terlalu jauh dengan kolam PDW karena masih berada di kecamatan Sawangan.
Kelebihan ;
Saat memasuki kolam renang ini pengunjung akan disuguhi dengan cantiknya taman bermain anak (outbond) dan hijaunya rerumputan.
Suasana asri dan adem memang ditonjolkan kolam TWPH. Bagi yang ingin bersantai saat menunggu keluarga berenang bisa tiduran dibawah naungan pohon.
Terdapat beberapa fasilitas ; bungalow (rumah terbuka satu atap), karaoke, futsal, kolam, pemancingan, kolam anak-anak, kolam dewasa, kolam bayi, dan perosotan ban.
Kekurangan ;
Sekat antara kolam anak dan dewasa yang membuat kolam berenang seperti tidak luas.
Perbandingan kolam renang Putri Duyung Waterboom dan Taman Wisata Pasir Putih
Kolam PDW termasuk kolam yang meriah dan sangat terbuka karena memiliki kolam ombak. Namun, kurang sejuk saat menunggu di pinggir kolam. Sedangkan. Kolam renang TWPD memiliki tempat yang sejuk dan asri karena adanya taman bermain anak dan pohon-pohon yang rindang. Namun kurang meriah karena kolam renang yang sama seperti kolam lainnya.
makasih ya kak udah nulis tentang perbandingannya. jadi bisa menentukan mana yang harus dipilih.
ردحذفsudah lama sekali tidak berenang di kolam renang.. rasanya risih karena kebanyakan kolam renang bercampur wanita dan laki-laki.. rasanya malu memakai pakaian renang yang ketat di depan lawan jenis.. tapi jika pakai pakaian biasa yang longgar, langsung dilarang sama penjaga kolam renang... hahaha...
ردحذفSeru nih makin banyak tempat wisata outdoor untuk keluarga supaya gak main ke mall terus hehehehe
ردحذفKoq saya jadi pegen kunjungi 22nya ya 😁 keknya seru nih
ردحذفPengen berkunjung ke pantai pasir putih sih hehehe karena saya suka pantai yang pasir nya putih hehehe enak dipandang mata dan nambah kesan estetik
ردحذفSebagai pecinta pasir putih, tentu saya akan prever ke Taman Wisata Pasir Putih. Tapi tidak ada salahnya untuk berkunjung ke keduanya, supaya nambah referensi dan pengalaman.
ردحذفWaah thanks ka sudah sharing. Jadi pengen berkunjung kesini :'
ردحذفwah, daripada mbanding-mbandingke malah jadi bingung mau pilih mana, mending datangin semua...sepertinya semuanya bagus apalagi buat yang punya anak kecil
ردحذفseru nih kayaknya bisa berkunjung disalah satu wisata air diatas dan sudah lama gak berenang hihihi
ردحذفMungkin salah satu alasan sebuah waterboom ini meminimalisir pohon adalah masalah kebersihan apa yaa..
ردحذفKalau semua diplester memang kesannya panas, tapi lebih mudah dibersihkan.
Aku suka banget gambaran suasana seperti di Putri Duyung Waterboom.
Ga da info biayanya kah ? Klo harga nya sebanding dengan fasilitas nya saya secara pribadi ga masalah. Boleh dilengkapi dengan info harganya. Makasih sharingnya.
ردحذفBaca ini jadi pengen ngajak anak liburan ke tempat renang. Udah lama banget gak nyemplung kolam renang hehehe. Makasih kak atas sharingnya...
ردحذفEmang asyk sih wisata air itu dimanapun itu, mau di pantai di kolam renang ataupun di sungai, wkwkwkwk
ردحذفإرسال تعليق